Yuk Ikuti..! Workshop Pantun dan Sandima di Taman Budaya Kaltim

 

SAMARINDA: Taman Budaya Kalimantan Timur bekerjasama dengan Forum Aktualisasi Seni Tradisional (Format) Kaltim dan Kelompok Sandiwara Mamanda (Sandima) nya menggelar workshop pantun, Workshop Sandima dan pagelaran Sandima, serta sosialisasi tentang Peran Seniman dan Budayawan dalam Menjaga Stabilitas Masyarakat Jelang Pemilu 2024.

Acara yang didukung juga oleh Dinas komunikasi dan Informatika (Diskominfo) kota Samarinda ini akan digelar selama dua hari yakni Sabtu dan Minggu (2-3/08/2023) di gedung Taman Budaya Kalimantan Timur Jl. Kemakmuran Samarinda, diikuti sekitar 100 orang peserta.

Di hari pertama (Sabtu) kegiatan diisi dengan sosialisasi tentang Peran Seniman dan Budayawan dalam  mensukseskan pemilu 2024. Dilanjutkan dengan pelatihan seni berpantun. 

Warga samarinda yang ingin mengikuti kegiatan ini, segera mengisi formulir pendaftaran karena jumlah peserta sangat terbatas.Silahkan di klik https://forms.gle/kcoygNGY3gL6x6jc8

Berbeda dengan pelajaran pantun yang biasa diajarkan di sekolah ataupun pelatihan sastra. Pelatihan yang dibimbing oleh Satrawan Abdillah Syafei (Guru Syafei) ini lebih fokus pada pengajaran TRIK atau rahasia cara membuat pantun dengan cepat.

Bahkan sang pemateri mengatakan bahwa jika peserta mau mengikuti dengan sungguh-sungguh pelatihan ini, dia menjamin dalam waktu sangat singkat mereka akan bisa berbalas pantun dengan lancar.

Di hari kedua (Minggu) budayawan yang juga pemeran Sultan dalam seni teater tradisi asli Samarin, Sandima (Sandiwara Mamanda) akan memberikan bimbingan teknis tentang Sandima. Dia akan mengajarkan pakem-pakem yang ada dalam kesenian Sandima ini.

Seusai pelatihan juga akan ditampilkan pementasan Sandima secara lengkap agar para peserta pelatihan benar-benar bisa menyaksikan dan memperhatikan bagaimana pelajaran tentang pakem Sandima dipraktekan di atas panggung.

Bukan hanya itu untuk lebih mengoptimalkan hasil workshop, diadakan juga lomba stand up komedi figur Sandima. Yakni lomba stand up komedi dengan memerankan tokoh dalam kisah Sandima. (AS/SNDM-SMR)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.